Komsos Babinsa Dan Bhabinkamtibmas Bersama Warga Disela Kegiatan Patroli

    Komsos Babinsa Dan Bhabinkamtibmas Bersama Warga Disela Kegiatan Patroli

    WONOGIRI – Dalam rangka menjaga kondusifitas wilayah, Koramil 11/Manyaran bersama dengan Polsek Manyaran melaksanakan patroli bersama secara rutin. Sinergitas TNI-Polri terlihat sangat kompak dalam menjalankan tugas sebagai pelindung masyarakat di wilayah Kecamatan Manyaran.

    Minggu(4/12) Malam, kegiatan patroli kewilayahan tersebut juga dimanfaatkan oleh anggota Koramil dan Polsek untuk melakukan Komunikasi Sosial(Komsos), serta memberikan himbauan kepada warga masyarakat binaan, agar secara aktif turut menjaga keamanan diwilayah masing-masing.

    Terpisah Danramil Kapten Arh Hadi Santoso mengatakan, kegiatan patroli dilaksanakan bersama sebagai wujud sinergitas TNI-Polri dan dalam pelaksanaan patroli diselingi dengan komunikasi social dengan warga sembari memberikan himbauan kamtibmas, untuk selalu waspada terhadap kriminalitas di lingkungan masing-masing.

    “ Patroli malam yang dilaksanakan secara bersinergi selain wujud sinergitas juga keharmonisan dalam mewujudkan Kamtibmas yang kondusif juga bertujuan untuk mengantisipasi gangguan dan upaya pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat diwilayah Kecamatan Manyaran, “, ucap Danramil.

    Masih dikatakan Danramil, selain melaksanakan patroli untuk menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif, anggota Babinsa dan Bhabinkamtibmas juga melaksanakan komsos bersama masyarakat, guna mempererat tali silaturahim dan kerja sama yang baik.

    “ Dengan sering berkomunikasi melalui patroli dan komsos, berbagai permasalahan yang timbul ditengah masyarakat dapat terdeteksi secara dini dan cegah dini, sehingga akan mudah dalam penyelesaiannya ”, tutupnya.

    (Arda 72).

    wonogiri
    Pardal Riyanto

    Pardal Riyanto

    Artikel Sebelumnya

    Bank Jateng Gelar Sosialisasi Kepada Seluruh...

    Artikel Berikutnya

    Gelar Upacara Bendera, Danramil 12/Eromoko...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Tekankan Peran Penting Pemuda Muhammadiyah Dalam Wujudkan Indonesia Emas 

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll